5 Cara Untuk Menjadi Pro MTB

Untuk menjadi Pro dalam bersepeda gunung tentu saja di butuhkan latihan fisik, tekhnik maupun mental. Selain itu ada 5 rahasia yang juga harus anda perhatikan jika ingin mewujudkan itu semua. Bagi anda yang bersepeda untuk sekedar hobbies ataupun refreshing semata...nikmatilah itu, karena tulisan ini tidak ditujukan untuk anda. 

1. KENALI DIRI ANDA 
Maksudnya adalah mengenal kemampuan diri dalam hal bersepeda, apabila anda punya skill bermain cross country karena jago nanjak, tekunilah itu.
Atau anda punya nyali gede untuk melibas kencang turunan curam layaknya seorang Downhiller, juga apakah anda cukup berani mengambil resiko untuk melompati rintangan tinggi bak Dirtjumpers,lakukanlah. Anda hanya perlu menekuni salah satu yang sesuai dengan selera anda, karena pada umumnya setiap pesepeda profesioanal hanya memiliki satu atau dua kemampuan tekhnis tersebut.

2. PERHATIKAN KONDISI SEPEDA 
Selalu lakukan pemeriksaan rutin sebelum dan sesudah bersepeda. Ini penting, selain untuk performa terbaik sepeda kesayangan juga tentunya untuk menambah rasa percaya diri anda saat ritual gowes dilakukan. 

3. JAGA KONDISI TUBUH 
Nutrisi yang baik tentu saja akan meningkatkan performa diri anda. Sangat penting untuk menjaga asupan padat karbohidrat untuk menopang endurance sebelum bersepeda. Usahakann untuk selalu menyediakan waktu recovery yang cukup sehabis bersepeda sebelum melakukan aktifitas yang lainnya. 

 4. KUASAI KONDISI MEDAN 
Keahlian menganalisa berbagai kondisi dan karakter medan wajib dipelajari bagi seorang pesepeda gunung. Penguasaan tekhnik dalam menghadapi setiap kondisi medan wajib dihafal dan terus diasah agar terjadi refleks yang sangat cepat, terutama di lintasan yang banyak tanjakan dan turunan nya. 

5. PILIH BAN YANG TEPAT 
Selalu gunakan ban dengan knobby, lebar tapak, dan compon yang sesuai dengan kondisi lintasan. Pilih ban yang berknobby rapat dan pendek untuk permukaan kering dan gunakan yang berknobby renggang untuk permukaaan dengan kondisi berlumpur, basah dan licin.

Untuk menjadi pro tentu saja tidak instant, semua butuh proses, proses, dan proses. Berlatihlah terus untuk menjadi yang terbaik. Siapa tau anda bisa menjadi Pro MTB yang berikutnya agar bisa terjadi regenerasi yang baik, dan tentu saja bisa menharumkan nama bangsa Indonesia khusus nya dari cabang sepeda gunung (MTB).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Untuk pengguna baru lebih baik baca dahulu "CARA ORDER" nya sebelum berkomentar. Jangan buang waktu untuk spam di blog ini ya...