Untung Rugi Membeli Aksesoris Sepeda Secara Online


Kali ini kami akan membahas topik Untung Rugi Membeli Aksesoris Sepeda Secara Online di blog ini ataupun secara umum. Hal ini tentu saja untuk menambah wawasan dan pengertian kepada pembaca sebagai calon buyer ataupun yang memang sedang mencari aksesoris sepeda. Di Indonesia sendiri kalau di lihat dari statistik transakasi online, menurut beberapa pengamat mengalami peningkatan yang terus bertambah setiap tahun nya. Hal ini tentu saja di pengaruhi juga dari perkembangan jaringan internet itu sendiri yang semakin luas hingga ke pelosok pelosok desa.

Membeli aksesoris sepeda secara online tentunya ada untung dan rugi nya, berikut keuntungan dari belanja online aksesoris sepeda :

1. Tidak semua daerah di Indonesia mendapatkan pasokan aksesoris sepeda yang lengkap, mungkin jika anda tinggal di daerah daerah perkotaan hal tersebut tidak menjadi masalah, bagaimana yang tinggal di daerah? Yang mungkin belum atau tidak ada toko offline yang menjual barang yang ingin di beli. Nah, disinilah keuntungan yang menurut saya paling krusial.

2. Anda tidak perlu bersusah payah pergi ke toko aksesoris sepeda. Macet nya lalu lintas dan panasnya udara dalam lalu lintas yang padat adalah alasan utama. Dengan membeli secara online anda hanya tinggal menunggu, barang pesanan akan tiba di rumah dengan selamat. Percayakan semua ini pada bagian pengiriman barang (kurir), tentu saja anda harus membayar ongkos kirim yang biasanya sudah ditentukan oleh penyedia jasa pengiriman barang. Untuk cek ongkos kirim anda bisa klik link ini = ongkos kirim

3. Barang yang anda beli tentu saja akan unik, artinya jika barang yang anda beli belum ada atau tidak ada yang memakainya (di daerah anda tentunya). Pastinya hanya anda yang memiliki barang tersebut dan hal ini sudah pasti akan menaikan prestise diri anda.

4. Dalam melihat lihat produk anda tidak akan malu malu, karena tidak berhadapan dengan penjaga atau pemilik toko. Anda hanya berhadapan dengan halaman halaman html yang membentuk gambar dan teks (seperti yang anda baca saat ini adalah halam html).

Sedangkan kerugian dari membeli aksesoris sepeda secara online adalah :

1. Barang yang anda beli tidak bisa anda pegang sebelumnya. Biasanya hanya berupa gambar atau photo dan mungkin sedikit review dari barang tersebut. Solusi nya anda harus mengenali barang yang ingin dibeli sebelumnya. Dari bentuk fisik, fungsi, merk, ukuran (jika ada) dan hal hal lainnya yang anda anggap penting.

Kesimpulannya: belanja online adalah belanja kepercayaan, dan kami (Toko Aksesoris Sepeda Online) tidak akan mempertaruhkan kepercayaan anda kepada kami demi suatu penipuan. Karena kami mengerti sekali bahwasannya kepercayaan anda adalah masa depan bisnis kami. Untuk dapat mengetahui riwayat penjual (baik dan buruknya) anda bisa membaca sedikit tips dari kami disini.

Kami rasa pembahasan masalah Untung Rugi Membeli Aksesoris Sepeda Secara Online cukup sampai disini, jika ada yang ingin di tambahkan silahkan isi form commentar ya. Semoga membantu...

Baca juga artikel sebelumnya :

4 komentar:

  1. adalah sangat bagus melihat barang yang akan kita beli melalui media internet, selain untuk perbandingan harga dengan toko online maupun toko offline (toko real), kita tak perlu repot-repot untuk sekedar melihat-lihat

    BalasHapus
  2. makasih atas kunjungan dan komentarnya bos, tapi kalo boleh jujur ane sangat berharap yang datang ke blog ini bisa membeli dagangan ane, bukan cuna melihat lihat... hehehehe

    BalasHapus
  3. saran sy, utk asesoris speda, tolong dong tampilin langsung gimana modisnya yg sudah dpasang dsepeda. jd langsung bs dilihat ukuran n pemasanganna. trims.

    BalasHapus
  4. @ atas, ide yang bagus, terima kasih atas kritik dan saran nya, akan kami tampung dan coba kami kembangkan. Thanks

    BalasHapus

Untuk pengguna baru lebih baik baca dahulu "CARA ORDER" nya sebelum berkomentar. Jangan buang waktu untuk spam di blog ini ya...